Poundsterling yang merupakan mata uang Inggris, diperdagangkan melemah tipis terhadap Dollar AS sebelum Bank of England (BOE) merilis minutes rapat kebijakan pada 17 Juli esok, yang akan mengungkapkan hasil voting para pembuat kebijakan dalam pertemuan pertama di bawah Gubernur baru Mark Carney.
Poundsterling juga nampak tidak banyak bereaksi terhadap data yang menunjukkan kenaikan pada harga rumah. Menurut laporan Rightmove Plc. yang berkantor di London, harga rata-rata rumah di Inggris naik untuk bulan ke-7 beruntun dengan meningkat 0,3% menjadi £253.658.
Di pekan lalu, Poundsterling melamah menyentuh level $1.4814 yang merupakan level terendah yang belum pernah terjadi sejak Juni 2010. Untuk Sepanjang tahun ini, Poundstreling telah merosot sebesar 2.3%.
Sementara perekonomian Inggris pada tahun ini, diprediksi tumbuh sebesar 1.1%, untuk tahun depan diprediksi sebesar 2.2%, sementara untuk pertumbuhan ekonomi tahun 2015 diprediksi sebesar 2.6%.
Untuk Meeting Minutes kali ini, tampak akan menjadi sangat penting karena pasar ingin melihat apa yang disampaikan oleh Carney. Jika saja, ia menyuarakan pembelian aset lebih lanjut, kita mungkin akan melihat penurunan Poundsterling. Terlebih dengan fakta bahwa pasar menilai Carney sebagai kekuatan dovish bagi Bank of England (BOE).