Bank Sentral Jepang Batasi Obligasi Pemerintah
Setelah pertemuan kebijakan moneter Bank of Japan (BOJ) pada hari Selasa bulan Juni, di mana bank sentral tersebut memutuskan untuk mempertahankan tujuannya di dalam meningkatkan basis moneter sebesar JPY60-70 triliun per tahun dan juga menunda kebijakan lain. Gubernur Kuroda menyarankan bahwa ekonomi Jepang mulai membaik, meskipun tingkat ketidakpastian tetap tinggi.
Kepala Bank Of Japan (BOJ) mengomentari volatilitas Japan Government Bond (JGB) yang berlebihan, mengatakan bahwa hal itu tidak diinginkan dan bahwa bank sentral akan melanjutkan upaya untuk membatasi hal itu. “Kami akan mempertimbangkan untuk memperpanjang operasi suku bunga tetap di masa depan ,” katanya.
Selanjutnya, Kuroda mengatakan bahwa dewan akan mempertimbangkan untuk mengurangi langkah-langkah kebijakan, akan tetapi dia berpendapat bahwa terlalu dini untuk dapat menilai dampak seluruh’nya.